Fenomena permainan poker di Indonesia


Apakah kalian pernah bermain poker di Facebook,bebo,tagged dan lain-lain??? awas nanti kalian akan terkena addict tingkat tinggi!!!!...sekarang fenomena ini terjadi di Indonesia..ratusan bahkan ribuan orang setiap harinya di Indonesia bermain permainan ini..dari pagi sampai dengan pagi lagi tanpa mengenal waktu..

Mereka hanya mengejar chips / koin untuk bisa bermain...saya tidak akan mengajari bagaimana cara bermainnya tetapi fenomena dampak dari permainanan tersebut...

1. Banyaknya karyawan yang ingin resign dari pekerjaannya.

Hal ini dikarenakan banyaknya embel-embel uang dari penjualan chips tersebut.Bayangkan saja harga 1M ( istilah chips 1.000.000,- di poker ) bisa berkisar Rp.10.000,- Rp.15.000,- maka jika kita bisa bermain yang bagus minimal sehari bisa mendapatkan 50M maka pendapatan orang tersebut bisa mencapai minimal Rp.500.000,- kalo bermain setiap hari maka bayangkan saja berapa rupiah yang akan di dapat..daripada menjadi seorang karyawan yang setiap hari melakukan rutinitas tetapi dengan gaji yang minimal.

2. Banyak pertikaian antar teman dan saling curiga.

Hal ini dikarenakan kehilangan chips dari seseorang dan pasti pertama kali yang di persalahkan adalah teman terdekatnya dan akan menimbulkan perselisihan yang mengakibatkan pertengkaran.

3, Banyaknya penipuan - penipuan yang mengakibatkan kehilangan materi.
Beberapa kejadian penipuan sering terjadi di dunia per pokeran tersebut salah satunya dengan embel - embel harga chips murah dan tanpa sadar para korban transfer ke rekening yang diberikan tetapi chips belum diberikan. ( biasanya orang - orang tersebut belum bertatap muka dan saling kenal ).
Penipuan kedua adalah kita sudah mentransfer sejumlah uang kepada orang yang mempunyai chips dan chips sudah ditransfer ke kita tetapi beberapa lama kemudian chips yang baru di tranfer tersebut hilang dan habis, tetapi kita tidak punya bukti untuk melakukan komplain ke pemilik chips tersebut karena para pemilik chips punya berdalih sudah melakukan transfer dan sudah diketahui oleh pembeli chips. ( Apakah ada undang - undang untuk mengatur hal seperti ini???? sedangkan polisi juga tidak bisa melakukan action ).

4. Banyaknya account Facebook yang di hack sehingga data-data teman kita hilang.

Ini sering terjadi beberapa account FB yang mempunyai chips banyak dilakukan hack oleh para hacker sehingga password dan Yahoo mailnya di rusak sehingga pemilik account tersebut tidak bisa mengakses data tersebut.

5. Banyaknya orang yang menjual sesuatu untuk mendapatkan Chips
Ini terjadi pada teman saya, karena ingin main poker, dia sampai menjual barang - barangnya seperti HP untuk mendapatkan chips, apabila orang sudah sakaw ( istilah keinginan yg tinggi utk bermain ) berbagai cara dilakukan untuk mendapatkan chips, saya pernah bertanya ke teman saya berapa uang yang dikeluarkan untuk bermain di poker dengan membeli chips?? dia menjawab dalam 1 bulan sudah mengeluarkan uang Rp. 3.000.000,- wah angka yang fantastik...

Buat teman - teman yang membaca blog saya ini Pelajaran yang bisa diambil dari tulisan saya ini adalah sebelum ingin bermain poker lebih baik jangan deh..kalo buat iseng-iseng saja sih gak papa tapi klo sudah addict cobalah pelan - pelan untuk menghilangkan dengan mengerjakan aktifitas lainnya...
tapi ada sisi positif dari permainan ini lho salah satunya warnet-warnet pada penuh :), trus kita dilatih kesabaran dan analisa dalam melihat kartu..

Sekarang tergantung kalian dalam memilih mau melanjutkan bermain atau mau berhenti????? ( Airaperibumi10 )





1 komentar:

GOLDEN INFO mengatakan...

Memang benar Mas, saya perhatikan sampe-sampe yg main poker tidur diwarnet bawa bantal dan buka-buka baju lagi. Mau apa generasi muda kita ini????

Posting Komentar